Pemkot Jaksel Prioritaskan Evakuasi Korban Banjir di Rawajati
access_time Senin, 05 Februari 2018 23:33 WIB
remove_red_eye 1764
person Reporter : Oki Akbar
person Editor : Andry
Penanganan banjir di permukiman Rawajati, Pancoran, Jakarta Selatan diprioritaskan bagi warga yang membutuhkan evakuasi.
Setelah saya cek, dari beberapa tempat yang paling banyak perlu evakuasi memang di Rawajati
Wakil Wali Kota Jakarta Selatan, Arifin mengatakan, dari sejumlah lokasi banjir, Rawajati merupakan wilayah yang warganya paling banyak memerlukan evakuasi.
"
Setelah saya cek, dari beberapa tempat yang paling banyak perlu evakuasi memang di Rawajati, ” ujarnya di lokasi banjir Rawajati, Senin (5/2) malam.Lima RT di Rawajati Terendam Banjir KirimanMeski demikian, Arifin mengaku masing menghitung jumlah warga Rawajati yang dievakuasi.
“Kebetulan di wilayah Rawajati ini dekat dengan puskesmas. Jadi mereka sudah siap dan dokter telah menyatakan buka selama 24 jam,” ungkapnya.
Arifin menambahkan, selain di Rawajati, pihaknya juga telah menyiagakan seluruh jajarannya di lokasi lainnya yang terdampak banjir kiriman.
"Kita siap siaga memastikan bahwa kita semua siap di lapangan,” tandasnya.